Minggu, 10 November 2013

UII Vs IPB Bagian 3 (Kepergian)

Setelah sebelumnya aku dinyatakan lulus Statistika UII, dengan persiapan yang lumayan, akupun bersiap untuk segera melangkahkan kaki menuju Yogyakarta, tepat pada tanggal 20 agustus 2013 akupun pergi menuju Yogyakarta tanpa dampingan keluarga, aku rasa aku tidak terlalu butuh dampingan, (ciyah ini agak songong sekali), namun aku tetep sih di dampingi oleh Nanda dan keluarga, nanda ini adalah temen sekelasku saat di SMA, ibunya guru sosiologiku, ibunya itu baik banget, bener-bener guru yang mempunyai kharisma tinggi, namanya bu sariah :) , serta ayah dan kakaknya, mereka keluarga yang sangat baik.

Sebelum aku berangkat menuju kota Yogyakarta, aku telah memuas-muaskan diriku untuk menikmati pemandangan tembilahan untuk terakhir kalinya pada tahun ini, dengan goes bersama mas bayan, dia memberikan banyak informasi padaku, sekaligus cerita cita-citanya yang katanya sebenernya ingin banget kuliah di ITB, namun setidaknya ia sekarang berada di jurusan teknik geologi di UNDIP, segala wejangan-wejangan juga terluncur dengan cepat bertubi-tubi, hehehe, dia agak cerewet kalau masalah menasehatiku (Cuma mungkin sekarang dia sedikit kurang peduli lagi; mungkin wejangan saat itu adalah wejangan yang terakhir yang menghimpun semua permasalahanku kelak hingga dewasa). Lalu setelah itu aku membawa sepedaku hingga berbelanja di pasar jongkok kayu jati (ini kasarnya pasar loak yang ada di Tembilahan). Lalu sorenya temen baikku si mantan ketos b'cek, dan si calon dokter hewan (yang sekarang jadi calon apoteker, hehehe, peace rahmi). Kami ngomong ngalor ngidul dari masalah SMA hingga Lomba Cerdas Cermat yang telah kami ikuti beberapa bulan silam.

Hingga malamnya, aku lihat awan seolah ingin menangis mengiringi kepergianku saat itu, bagaimana tidak, telah 7 tahun aku menghabiskan hidupku disini, hidup sebagai perantau, jauh dari orang tua, menikmati suka duka kehidupan disini, menikmati kemenangan, kadang-kadang melakukan hal yang memalukan yang membuatku malu untuk keluar rumah barang beberapa hari. Kenangan itu serasa terputar kembali dipikiranku, akankah aku benar-benar meninggalkan kota yang penuh dengan cerita ini. Lalu aku lihat akhirnya hujanpun turun, terasa sedih karena seharusnya kakak tingkatku ingin mengantar kepergianku. Dalam horizon bola mataku, terlihat keluargaku telah berkumpul, saling canda tawa, dan beberapa kali mereka memberikan wejangan kepadaku "Di Jogja nanti, kuatkan iman..... bla bla" ; "Pulang nanti jangan bawa istri....bla bla bla"; dan lain sebagainya.

Ditengah suasana yang damai dan hujan lebat itu, muncul sebuah mobil, yang awalnya keluargaku kira itulah mobil yang akan mengantarku ke pekanbaru nanti, ternyata itu adalah temanku, kk tantri, dengan sigap kubantu ia menuju kerumah, aku benar-benar terharu saat itu (Walaupun gak ngeluarin air mata yaah; tapi beneran tersentuh deh). Aku merasa aku punya arti di kota kecil yang jarang diketahui oleh banyak orang ini. Kak tantri menyampaikan ucapan terimakasihnya, atas perhatianku selama ini kepadanya, yang telah membantunya pengetahuan agama di selip-selip canda-tawa kami, yang terkadang menyenangkan namun tidak jarang pula menyakitkan, hehehe. Kebenaran tetaplah kebenaran, harus disampaikan walaupun itu menyakitkan.

Lalu jam menunjukkan jam 10 malam, mobil yang akan menjemputku tidak kunjung datang, dan akhirnyakk tantri bersama temannya pamit pulang, maklum dia anak cewek yang dijaga ketat oleh orang tuanya. Setelah menunggu sekitar 15 menit, akhirnya akupun sekarang berada dimobil yang akan membawaku menuju Pekanbaru. Aku salami satu-persatu keluarga ibuku yang mengantarku pergi, kalau aku tidak salah mengingat : nenek, kakek, oom Firman, Om Zonk, Om Ijal, Cik Ani, dan Cik Anggi bersama sarah dan zaskia, aku pandangi lekat-lekat wajah mereka dari dalam mobil, dalam hatiku berkata "Terimakasih telah membantu selama 7 tahun ini, terimakasih telah memarahiku jika aku salah, mendidikku mandiri jauh dari orang tua yang di kampung, mengajarkan ilmu agama yang sangat banyak, mengajakku mengerti kehidupan" (Jujur saja, aku hampir menangis menulis bagian ini). 

Di dalam mobil telah ada Nanda bersama keluarganya, menanyakanku ini dan itu, aku jawab dengan jawaban yang aku terasa terbaik, bagaimana tidak, aku harus benar-benar berterimakasih kepada mereka yang bersedia mengikutsertakan orang yang tidak ada hubungan tali darah ikut bergabung dalam keluarga mereka. Lalu aku ambil handphoneku, ku sentuh menu pesan, dan kumaksudkan pesan itu untuk ibuku yang dikampung, aku minta restunya, aku berjanji padanya bahwa aku akan lakukan yang terbaik ditanah orang nanti, dan aku berharap doanya, dan aku juga berharap semoga beliau bangga atas pilihan hidupku ini, sekali lagi Life Is Full OF CHOICE; Kehidupan penuh dengan pilihan-pilihan.

Dalam perjalanan, dengan pandangan menyapu segala pepohonan yang aku sadari itu adalah hutan-hutan yang aku lewati menuju pekanbaru, maklum kotaku ini benar-benar berada jauh dari ibukota. Hingga lama-lama aku merasa pandanganku semakin lama semakin mengecil, dan akupun terlelap.

****

Saat aku terbangun, ternyata aku telah sampai di sebuah daerah yang aku juga tidak yakin ini berada di daerah Pelalawan atau Rengat, akupun melepas lelah bersama keluarga nanda, barang memakan sesuatu apalah begitu. Setelah itu, kamipun melanjutkan perjalanan, dan aku melanjutkan tidur kembali, yang aku sadar bahwa esok akan menjadi hari panjangku.

Saat aku terbangun kembali, ternyata terang-benderang lampu jalanan pekanbaru telah memenuhi bola mataku, begitu damai bila dipadukan dengan suasana subuh ini, aku melirik jam, dan jam menunjukkan pukul 4.15, yang tak lama kemudian terdengar sayup-sayup tilawah Al-Qur'an menghanyutkan pendengaranku menjadi lebih damai dan tenang, dan tentunya akan membuatku semangat untuk menghadapi hari ini, barang beberapa saat kemudian terlihatlah Bandara Sultan Syarif Kasim II, satu-satunya bandar udara yang aku ketahui di Pekanbaru (kalau gak salah emang satu deh). 


Sesampai disana, akupun melepas lelah kembali, aku lihat jam menunjukkan pukul 05.00, masih ada 2 jam lagi pesawat akan take of (lepas landas). Aku menghirup kopi yang aku kemudian aku baru sadar itu sangat panas, tapi habis juga kok, hehehe, kemudian akupun jalan-jalan di bandara, mencari tau mushola dimana, dan akhirnya ketemu juga, aku pasrahkan jiwa dan ragaku pada Allah swt., aku mengikrarkan diriku akan memulai kembali kehidupan yang baru, kehidupan yang sangat berbeda daripada sebelumnya, aku meminta kepada-Nya agar selalu menjaga diriku di tanah orang kelak, dan jadikan aku anak yang membanggakan orang tua, dan menjadi yang lebih baik dari mereka.

Dan akhirnya, akupun berada dipesawat, yang aku tau ini kali kedua aku naik pesawat, yang awalnya dengan Garuda, dan ini dengan Mandala. Awal penerbangan, aku merasa biasa-biasa saja, terlihat kaki langit yang begitu cerah dan luar biasa. Namun di 30 menit selanjutnya, cuaca mulai buruk, aku lumayan gugup, aku tenangkan diriku, lalu melahap seluruh bacaan yang ada di majalah (berada di belakang kursi penumpang yang ada didepanku), aku nikmati keindahan dunia ini melalui buku yang aku baca ini, keindahan Thailand, Bali, dan lain sebagainya.

Beberapa saat kemudian pramugari mengatakan bahwa sebentar lagi pesawat akan landing (mendarat). Aku siapkan diriku untuk melihat pemandangan yogyakarta itu seperti apa, dimataku merapi telah terlihat, berbagai gedung yang tinggi terlihat pula, walaupun tidak seindah Jakarta yang aku lihat setahun silam, tapi ini juga indah kok. 


Akhirnya roda pesawatpun berhasil menyentuh daratan, aku bersyukur, lalu beberapa saat kemudian aku melepas sabuk pengaman, dan sedikit berdesakan keluar dari pesawat, sampailah aku di bandara Adisucipto. Terlihat, pegunungan mengelilingi pandanganku, dan tak lama aku berjalan tertulis.

"WELCOME TO YOGYAKARTA"


Sabtu, 09 November 2013

UII Vs IPB Bagian 2

Hingga akhirnya akupun telah sampai ke kota bertuah, kota pekanbaru, untuk beberapa hari ini aku memutuskan untuk menginap di tempat temanku sekaligus aku anggap sebagai saudara sendiri, bg Arif akmal putra sanur, hingga jam 6 pagi, aku telah sampai di rumah kediamannya, setelah tersesat sekitar 15 menit dulu.

Setelah itu, aku guyurkan air wudhu ke wajahku, dan sholat shubuh yang dimana waktu syuruq nya saat itu adalah jam 6.10, setelah selesai sholat, aku beranikan kembali buka laman UII, dan ternyata hasilnya lebih mengecewakan dari yang aku inginkan, jaringan provider ku lelet pake banget disini, aku semakin gelisah saat itu.

Aku terus dibayang-bayangi, apa yang harus aku lakukan hari ini bila pengumuman itu belum juga keluar? apa aku harus tetap mengambil UNRI atau bagaimana? ntar kalau seandainya aku memilih UII dan nyatanya aku gak lulus disana, apa aku bakal gak kuliah, dan beasiswa 36 juta (ini mungkin akan aku ceritakan lain kali) akan lenyap begitu saja?

Hingga aku putuskan untuk menghubungi kk Anne Mudya Yolanda, yang membantuku selama ini mengurus segala keperluan untuk masuk UII, kk anne mengatakan bahwa pengumuman belum juga keluar, ditengah kegelisahanku itu bg arif dengan muka tak bermasalahnya tetap menonton kartun spongebob squarepants kesukaannya, padahal aku juga menyukai kartun itu, dan tidak ada tersirat sedikitpun dihatiku untuk tertawa saat itu, hingga pukul 7.00

Arrrrghhhh, aku mengacak rambut pendekku saat itu, bank BTN buka jam 8 dan aku harus segera mengurus segala pembayaran, belum lagi aku harus mengurus segala dokumen ke UNRI, pembayaran saja memerlukan waktu hingga jam 12.00, belum lagi mengurus dokumen, arrrrrgggh !!!

hingga jam 7.10 kk anne sms aku bahwa pengumuman telah keluar, hatiku sudah lumayan tenang, bila lulus alhamdulillah, aku bakal mengakhiri hari ini dengan gembira luar biasa, namun bila gak lulus ya apa boleh buat, aku harus berlapang dada, mencoba menerima Teknik sipil-UNRI.

Trus kudesak kk anne untuk memberikan jawaban atas hasilnya itu, hingga akhirnya setelah 5 menit penuh dengan doa dan harapan, kk anne mengatakan bahwa namaku terdapat disana dengan jurusan STATISTIKA, yaaaak !!! aku teriak ucap syukur sekuat yang aku bisa, aku peluk bg arif yang baru saja ingin mandi (aku gak mikir betapa baunya dia saat itu, hehehe) sampai-sampai ada yang patah terinjak, entahlah apa itu, lupa aku.



Lalu, karena aku telah tau kelulusan itu, aku kabarkan keseluruh keluargaku, jadi aku tidak perlu daftar ulang UNRI lagi, ibuku mengucapkan syukur, yaah, ibuku gak terlalu mementingkan anaknya kuliah dimana, yang jelas kuliah, ahahaha.

Setelah itu, karena bg arif ingin menemani adiknya daftar ulang UNRI, akupun ikut ke UNRI, terlihat jelas dimataku banyak sekali remaja-remaja tanggung yang ingin mendaftar ulang, terbersit dipikiranku bahwa seharusnya aku adalah bagian dari mereka, namun sayangnya aku telah menemukan yang lebih baik  menurutku.

Dan setelah aku  memuaskan diri bermain di pekanbaru, malamnya juga akupun berangkat menuju Tembilahan, membawa kabar gembira ini...


*bersambung

Jumat, 08 November 2013

UII Vs IPB bagian 1

Sangat dapat dilihat pada postinganku sebelumnya, betapa galau dan sakit hatinya aku gak mendapat yang aku inginkan saat SNMPTN Undangan.
Ya, Statistika IPB, sebuah pilihan mutlak yang tunggal, aku tidak punya opsi lain yang aku tertarik untuk melanjutkan studi SMA ku, maka dari itulah, setelah aku dinyatakan tidak lulus SNMPTN Undangan pada 27 mei 2013 tepatnya jam 16.00 WIB, selain sebuah kesedihan yang mendalam saat itu, ada secercah harapan dan semangat untuk terus maju, tetap bagiku, MAN JADDA WA JAADA ; "Siapa yang bersungguh-sungguh maka dapatlah ia".
Dengan semangat 95 (mengalahkan semangat 45) aku memacu diriku untuk mempelajari kembali soal-soal sbmptn, satu hari 50 soal, benar-benar ku tangguhkan usahaku saat itu, dan saat aku mulai lelah aku terus menyemangati diriku bahwa aku bisa ! dengan menempelkan ini dikamarku
Yap, terlihat jelas, pada gambar diatas bagaimana kesungguhanku untuk mendapatkan sebuah kursi istimewa di IPB, sebuah jurusan favorit dan terbaik disana, aku cek kuotanya 20 untuk peserta 1700-an lebih yang gak lulus snmptn lalu, sangat kecil, nah aku pun mulai berusaha, belajar bersama, khususnya bersama temenku Yosa adeva putri, dia sangat ingin kedokteran namun lalu mengganti prioritasnya di UNRI dengan jurusan Kimia murni, sedangkan aku Statistika IPB, Statistika Undip, dan Teknik sipil UNRI.

Singkat cerita, aku pun mengikuti SBMPTN di UIN Suska Riau, dan setelah itu pengumuman SBMPTN diperceepat menjadi 8 juli 2013; dengan tujuan agar para siswa dapat melaksanakan ibadah puasa dengan khusyuk, dan akhirnya dengan penuh desiran jantung, aku yang yakin lulus di IPB hanya sekitar 30% mulai gak tenang, tiba-tiba elma datang kerumahku, dia ingin nebeng liat pengumuman di laptop aku, dan aku persilakan dia melihat duluan, dan dia lulus, di pilihan pertamanya pendidikan matematika UIN, dan akhirnya saat aku membuka pengumuman untuk nomor pendaftaran, yaaak, aku lulus, sayangnya dijurusan yang aku kurang inginkan, teknik sipil UNRI, sekali lagi bukan berarti teknik sipil UNRI tidak bagus, aku rasa di UNRI sendiri jurusan yang mempunyai pamor tertinggi adalah teknik sipil. Saat aku lihat keterangan pada laman UNRI, aku wajib daftar ulang UNRI tanggal 17 juli 2013

Sayangnya pengumuman UII itu bertepatan dengan hari H daftar ulang UNRI, waah tambah galau aku, apakah aku harus mengambil yang sudah pasti namun aku kurang menginginkannya, atau mengambil yang belum pasti tapi aku sangat menginginkannya (Statistika).  Akhirnya aku memutuskan untuk pergi saja ke Pekanbaru dulu, pengumuman UII itu akan muncul paling lambat jam 00.01 tanggal 17 juli, otomatis bila aku tidak lulus, aku bisa langsung mengurus segalanya esok harinya.

Saat itulah, perjalanan yang paling menegangkan yang pernah aku alami, bagaimana tidak, pengumumannya akan aku dapati di perjalanan. Jam 21.00 dari tembilahan aku sudah berangkat, dengan mengantongi uang 4,5 jt (uang SPP Unri), dan berbekal doa. Dalam perjalanan, perasaanku gak bisa tenang, sebentar-sebentar aku memastikan jam melalui handphone, ternyata masih lama, akhirnya aku pun terlelap, saat aku terbangun, jam sudah menunjukkan jam 11.59, saat aku buka laman pmb.uii.ac.id ternyata ada yang baru, sayangnya bukan itu yang aku inginkan, bukan sebuah pengumuman PSB (Penelusuran Siswa Berprestasi), akhirnya dengan rentang 30 menit aku buka lagi, dan lagi-lagi belum ada, handphone ku mulai redup, gawat! hingga melewati jam 3 pagi, aku pun sahur di sebuah rumah makan di kabupaten Pelalawan, dan masih belum ada pengumuman, aku bersumpah, dari ketujuh PSB, pengumuman PSB ketujuh inilah paling telat yang pernah ada pada tahun ini.

*Bersambung

Minggu, 14 Juli 2013

Arti sebuah Kesedihan

Aku tau apa artinya sebuah kesedihan. . .

Aku pernah mengalaminya. . .


Percuma berdiri disini sepanjang hari, sepanjang tahun, tidak akan membantu.


Ya, tidak akan membantu


Dan tidak ada yang bisa membantu selain terus menyibukkan diri dan membiarkan waktu menjadi obatnya.

Skenario yang terbaik


Engkau tahu, duhai tetes air hujan, kering sudah air mata, tidur tak nyenyak, makan tak enak, tersenyum penuh sandiwara, tapi biarlah Tuhan menyaksikan semuanya.

Engkau tahu, duhai gemerisik angin,kalau boleh, ingin kutitipkan banyak hal padamu, sampaikan padanya sepotong kata, tapi itu tak bisa kulakukan, biarlah Tuhan melihat semuanya.

Engkau tahu, duhai tokek di kejauhan,setiap kali kau berseru 'tokekk', aku ingin sekali menghitung, satu untuk iya, satu untuk tidak, lantas berharap kau berbunyi sekali lagi agar jawabannya 'iya', dan berharap kau berhenti jika memang sudah 'iya', tapi itu tak bisa kulakukan, biarlah Tuhan mendengar semuanya.

Engkau tahu, duhai retakan dinding,sungguh aku tak tahu lagi berapa dalam retaknya hati ini, besok lusa, mudah saja memperbaiki retakanmu dinding, tinggal ambil semen dan pasir, tapi hatiku, entah bagaimana merekatkannya kembali, tapi biarlah Tuhan menyaksikan semuanya.

Wahai orang-orang yang merindu, maka malam ini, akan kusampaikan sebuah kabar gembira dari sebuah nasehat bijak. Kalian tahu, buku-buku cinta yang indah, film-film roman yang mengharukan, puisi-puisi perasaan yang mengharu biru, itu semua ditulis oleh penulisnya. Maka, biarlah, biarlah kisah perasaan kalian yang spesial, ditulis langsung oleh Tuhan. Percayakan pada yang terbaik.

Sabtu, 29 Juni 2013

Dia (Bukan) Ayahku, oleh : Aldy Novaldy

Aroma hujan itu begitu lekat di hatinya, tak pernah sedetikpun ia lupa kejadian itu.

Sam, nama lelaki itu, badannya terselimutkan oleh seragam oranye, dekat celemek yang panjang hingga hampir mencapai lututnya, dengan tulisan tertata rapi di celemeknya "ORANGE-Cafe". Wajahnya sangat polos, namun tidak sepolos usia yang menggerogoti badannya, ia tengah berlari tak kenal lelah, ada sesuatu yang tengah menantinya disana. Ia telah menyelesaikan tugasnya sebagai seorang pelayan di Oranye-Cafe, dan sekarang ia hanya perlu berlari dan terus berlari, jalanan itu begitu lengang, mungkin karena hujan deras bersamaan dengan petir yang menyambar-nyambar. Namun sekali lagi, itu tidak menyurutkan niatnya untuk terus berlari, celananya sekarang tengah menyapu jalanan itu, becek disana-sini, hingga akhirnya ia menemukan tujuan dari ketergesaannya. 

Sebuah rumah putih bertuliskan "Rumah Bersalin Bunda" , rerumputan menghiasi dan seolah menjadi pagar dari rumah bersalin itu, tidaklah terlalu tinggi hanya sebatas pinggang Sam. Sam lalu masuk ke dalam rumah itu, tapak demi tapak ia lewati, dan akhirnya ia sampai pada resepsionis.

"Dimana, dimana??? dimana kamar karmila? kamar karmila dimana? bisakah tunjukkan jalannya?" mata Sam tidak fokus terhadap resepsionis itu, matanya seperti kosong.

"Ibu Karmila? bapak tinggal lurus lalu setelah sampai di sana, bapak belok kiri, disana ada tertera jelas nama ibu karmila pada pintunya" jawab Resepsionis itu dengan mantap dan sopan

Lagi-lagi mata Sam menerawang. Ia mencoba menghapal petunjuk jalan yang diberikan oleh resepsionis itu. Lalu ia pun pergi mencarinya. Ia sekarang tinggal mencari dimana letak nama karmila itu, satu persatu ia membaca,

"D-A-R-A, ini kamar dara bukan kamar karmila, i-k-k-e, bukan ini," ada yang salah sepertinya dengan Sam, tidak! sama sekali tidak ada yang salah dengan Sam, ia terus membaca, dan ia pun akhirnya menemukan kamar karmila "k-a-r-m-i-l-a, yaaah, ini dia kamaa...."

"Terlambat sekali kau datang !" muncul sesosok wanita dari kamar itu, tidak lain, dia adalah karmila


Sabtu, 04 Mei 2013

Astra Honda Motor Best Student 2012 Provinsi Riau

Assalamu'alaikum warahmatullah wabarakatuh.

Selamat pagi semua, hari ini Tembilahan menunjukkan 26 derajat Celcius, dan matahari bersinar terang, sungguh cerah sekali, adapun kegiatan aku hari ini adalah belajar untuk menghadapi SBMPTN (Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri) yang pendaftarannya akan dimulai dari tanggal 13 mei nanti. Tapi bukan itu yang akan aku bahas hari ini. Karena, hari ini aku akan bercerita tentang salah satu lomba yang saya ikuti, yaitu Astra Honda Motor Best Student pada tahun 2012 silam.

Ceritanya seperti ini, saat itu bulan akhir Juni 2012, tiba-tiba akudipanggil keruangan wakil SMAN 1 Tembilahan Hulu, bersama temanku, yang sekaligus saat itu menjabat sebagai Ketua Osis SMAN 1 Tembilahan Hulu, Widyawati (biasa kami memanggilnya bcex), dan ternyata disana telah menunggu salah satu guru fisika saya, yaitu Pak Seprian, dan satu lagi seorang pemuda yang lalu aku sadari bahwa dia adalah utusan dari CV. Honda Mas Tembilahan, kemudian kepadaku diberikannya sebuah brosur, Lalu aku melihat brosur itu dan brosur itu menyatakan bahwa akan diadakan lomba karya tulis dalam acara Astra Honda Motor Best Student 2012. Saya otomatis girang, ingin sekali mengikutinya, dengan berbekal pengetahuan tentang karya tulis, karena sebelumnya Saya telah mengikuti Lomba Penelitian Ilmiah Remaja (LPIR) Tahun 2009, setelah meneliti persyaratan pendaftran tersebut, baru tersadar bahwa yang dapat mengikuti lomba ini adalah siswa kelas X, sedangkan aku saat itu telah berada di kelas XI, kecewa sekali, namun akupun memaksa bahwa umurku saat itu masih setara dengan siswa kelas 1, dan setelah di konfirmasikan, ternyata aku bisa ikut, lalu kutanyakan kembali, kapan karya tulis ini akan diantar? jawabnya 3 hari lagi ! ini hampir mustahil, penelitian itu membutuhkan waktu berminggu-minggu. "Ok tidak apa, kamu bisa Aldy" Pikirku.

Setelah hitungan menit keluar dari ruang wakil, aku langsung membawa diriku menuju Bu Las, salah satu guru  Bahasa Indonesia, Bu Las ini sangat mengerti tentang seluk beluk karya tulis, nah setelah aku menghadap, Bu Las memberikan karya tulis AHMBS tahun lalu, ia menyuruhku untuk mempelajari karya tulis tersebut. Sebenarnya saat itu kami tengah persiapan untuk berangkat Ajang Prestasi Remaja, yang mungkin akan kuceritakan dilain waktu. Jadi aku minta izin kepada guru pembina lomba APR karena aku harus mengikuti lomba ini, dan alhamdulillah aku mendapat izin.

Lalu sore harinya akupun telah mencari bahan-bahan yang terkait dengan judul penelitian aku kali ini "Penggunaan Motor Honda PGM-FI Untuk Mengurangi Polusi Udara" yah, kira-kira seperti itu. Dan Alhamdulillah, untuk materinya telah selesai saat itu juga, menjelang maghrib, langsung kulajukan diriku menuju Masjid Agung, ingat sholat tidak boleh tinggal dalam merangkai mimpi, catet ! 

Keesokan harinya aku menghadapkan karya tulisku ke  Bu las, dan alhamdulillah, banyak yang harus direvisi, oke dan alhamdulillah rampung, setelah dicantumkan beberapa data penjualan honda, dan keesokan harinya aku langsung melakukan observasi ke bengkel resmi Honda, dan mewancarai kepala mekanik disana, Bang Togar, semoga kalau Bang Togar baca artikel ini, saya ingin mengucapkan terimakasih banyak.

Dan setelah dilakukannya penyeleksian karya tulis, alhamdulillah, aku masuk kedalam penulis 7 karya tulis terbaik seprovinsi Riau, ini sangat benar-benar menyenangkan, dan akhirnya akupun berangkat menuju Pekanbaru, dan setelah sesampai disana aku menginap di Hotel Sabrina, sendirian sesampai disana hehe, dan keesokan harinya kami langsung lomba, kami di kurung dalam satu ruangan, jadi untuk yang urutan selanjutnya tidak bisa melihat bagaimana penampilan sebelumnya, namun kami yang telah tampil dapat melihat peserta setelahnya, untung aku bukan undian satu, jujur aku belum siap.

Dan setelah menunggu beberapa saat, gugup sekali, dan ternyata yang selanjutnya tampil adalah Aku, benar-benar yang "Waduh, Gawat pake banget ini". Lalu aku maju kesana, dan didepanku telah ada 5 ahli dibidang ini, mereka benar-benar orang yang berkualitas, ada yang berprofesi sebagai dosen, orang yang berkiprah di Lingkungan, dalam bidang safety riding, dan lain sebagainya.

Dan dengan cara bicara yang meyakinkan aku mempresentasikan hasil karya tulisku tanpa teks, tanpa ppt, benar-benar hapalan tok. Dan ditanya juga harus dijawab tanpa teks, dan dari seluruh peserta, akulah yang paling lama, ini dikarenakan banyaknya pertanyaan yang timbul dari penanya. Ya, selesai. Sorenya tepat jam 17.00 hari itu juga, pengumuman akan diadakan. 

Dan nama dari yang terbawah mulai diperlihatkan, bukan aku, hufft, yang ke-6 juga bukan aku, hal itu terus terjadi, hingga yang ke-3, dan aku berada ditingkat 2. Senang sekali, akhirnya untuk pertama kali aku bisa mewakili Riau ke pentas Nasional.

Mungkin ini dulu yang aku ceritakan, nantikan kisah selanjutnya, aku akan menceritakan AHMBS Nasional

Beritanya dapat dilihat di : http://riauterkini.com/oneheart.php?arr=48606

Jumat, 03 Mei 2013

Kisah Felix Siauw

Felix Siauw

Felix Yanuar Siauw, ya itulah inspirasi besarku selama ini, banyak hal yang dapat kupelajari dari beliau, beliau adalah seorang chinese yang masuk Islam, agama sebelum Islam adalah Kristen Katholik, seorang yang sangat kritis dalam menanggapi berbagai hal, sebelum masuk Islam ia mempunyai pertanyaan besar dalam hidupnya “Kenapa Tuhan pencipta kehidupan ini ada tiga, yakni ada tuhan bapa, tuhan putra dan roh kudus? Darimana asal Tuhan bapa?”, atau “Mengapa Tuhan bisa disalib dan dibunuh lalu mati, lalu bangkit lagi?”. Benar-benar pertanyaan yang kritis, ia bertanya kepada orang tuanya, lalu orang tuanya menyarankan kepadanya untuk menanyakan langsung kepada pasturnya, saat ia mengulang pertanyaan yang sama kepada pasturnya, pasturnya menjawab bahwa itu adalah Dogma (sebuah ketetapan yang tidak boleh ditentang, artinya terima saja dan telan saja), "Iman itu adalah misteri, semakin kamu bertanya, berarti semakin kamu tidak beriman" begitulah kira-kira lanjut Pastur. Lalu Felix siauw pun menjadi seorang yang secara struktural masih beragama Katholik namun secara fungsional tidak.Dan ia mempunyai pemikiran yang luar biasa cerdas, ia sangat kritis, dari ilmunya ia dapat meyakinkan dirinya bahwa Tuhan ada, namun ia tidak percaya agama, ia merasa bahwa Tuhan memang ada, namun agama hanya buatan manusia. 

Waktu terus bergulir. Felix siauw melanjutkan pendidikannya ke IPB,seiring itu pula pemahaman Felix Siauw berubah, ia bertemu dengan Syamsul hadi, temannya itu mengatakan bahwa kebenaran hanya dapat ditemukan di Al-Quran. Lalu ia pun bertemu dengan Ustad Fatih Karim, dan sejak itulah Felix mengenal Al-Quran. 

Lalu setelah ia berdiskusi dengan Ustad Fatih karim, keyakinan Felix semakin kuat bahwa Tuhan memang ada, adanya Tuhan memanglah sesuatu yang tidak bisa disangkal dan dinafikkan bila kita benar-benar memperhatikan sekeliling kita.


“Tapi masalahnya ada lima agama yang mengklaim mereka punya petunjuk bagi manusia untuk menjalani hidupnya. Yang manakah yang bisa kita percaya?” tanyanya saat itu.

“Apapun diciptakan pasti mempunyai petunjuk tentang caranya bekerja,”  jawab Ustad Fatih. Lalu ia menambahkan, “Begitupun juga manusia, masalahnya, yang manakah kitab petunjuk yang paling benar dan datang dari Sang Pencipta atau Tuhan yang Maha Kuasa?” Lalu dibacakanlah ayat dalam Alur’an: ”Kitab (Al Quran) Ini tidak ada keraguan padanya; petunjuk bagi mereka yang bertaqwa” (TQS al-Baqarah [2]:2)

Mendengar ayat itu, Felix terpesona dengan ketegasan, kejelasan serta ketinggian maknanya. ”Mengapa penulis kitab itu berani menuliskan seperti itu?” pikirnya.


Seolah membaca pikiran Felix, Ustad Fatih  melanjutkan, “Kata-kata ini adalah hal yang sangat wajar bila penulisnya bukanlah manusia, ciptaan yang terbatas, Melainkan pencipta. Not creation but The Creator. Bahkan Alquran menantang manusia untuk mendatangkan yang semacamnya!”
 
Pikiran Felix saat itu bergejolak.Ia berkata dalam hati, “Mungkin inilah kebenaran yang selama ini aku cari!”. Tetapi ada beberapa keraguan di benakku. ”Mengapa agama yang sedemikian hebat malah terpuruk, menjadi pesakitan, hina dan menghinakan dirinya sendiri?” tanyanya.


Ustad itu menjelaskan bahwa Islam tidak sama dengan Muslim. Islam sempurna, mulia dan tinggi, tidak ada satu pun yang tidak bisa dijelaskan dan dijawab dalam Islam. Islam adalah sistem kehidupan. Sangat luar biasa penjelasannya.  Sesuatu yang belum pernah ia dengar sebelumnya. Ia pun mulai sadar akan kelebihan dan kebenaran Islam. Diskusi itu sangat panas dimulai dari malam hingga subuh, dan akhirnya saat menjelang subuh hari, Ustad Felix pun masuk Islam. Subhanallah.

Benar-benar cerita yang sangat inspiratif. Ustadz Felix sendiri merupakan kelahiran Palembang,31 Januari 1984 (Umur sekarang : 29 Tahun), ia menikah pada tahun 2006(4 tahun setelah ia memeluk agama Islam).Dan dari pernikahannya itu, ia mempunyai 3 orang anak, Alila, Shifr, dan Ghazi, oh iya nama istri Ustadz Felix itu mbak Iin.

Web : www.Felixsiauw.com
Twitter : @Felixsiauw


Postingan Perkenalan

Halo. ini adalah tulisan pertama saya di blog ini, sebenarnya saya telah lama mempunyai akun blog ini, namun sangat jarang saya gunakan, malah lebih tepatnya, gak pernah, hehehe. Mungkin untuk beberapa hari kedepan, saya akan mempelajari lebih lanjut bagaimana mekanisme blogger, dan memberdayakannya. 

Nama lengkap saya adalah Novaldy Pratama Putra, sekarang umur saya 17 tahun, dan untuk saat ini saya tengah sibuk libur, karena saya telah menyelesaikan Ujian Nasional di SMAN 1 Tembilahan Hulu, aku berharap selama liburan ini dapat memberikan manfaat bagi sesama.

Mengapa mulai menulis blog?
Cita-cita saya salah satunya adalah menjadi seorang penulis, karena menurut saya seorang penulis itu memberikan kontribusi yang besar bagi negara ini, karyanya akan tetap ada walaupun penulisnya telah tiada, dan orang yang lahir setelah penulis itu meninggal barang tentu akan tetap menjadi tau. Kita ambil sebuah contoh, Chairil Anwar, anda kenal dia? pernahkah anda bertemu dengannya secara langsung? pernahkah melihatnya bergerak meliak-liuk kesana kemari? pernahkah anda melihatnya mengeluarkan secercah suaranya? belum? lalu mengapa anda dapat mengenalnya? ya, saya dapat membaca pikiran anda sekarang, karena dia seorang penulis, tepatnya puisi. Penulis kelahiran Medan, Sumatera Utara, 26 Juli 1922 ini dijuluki sebagai "Si Binatang Jalang" (dari karya beliau yang berjudul Aku) adalah penyair terkemuka Indonesia, Ia diperkirakan telah menulis 96 karya termasuk 70 Puisi. Luar biasa bukan?

Mungkin ini dulu yang dapat saya posting
Bila ada waktu luang lagi, saya akan memposting lagi.


NB : Follow my twitter account : @alldynovaldy